Review Kangen Indonesia

kangen indonesia indonesia di mata orang jepang hisanori kato penerbit buku kompasKangen Indonesia
Indonesia di Mata Orang Jepang

Penulis       : Hisanori Kato
Format      : Soft Cover
Penerbit     : Penerbit Buku Kompas
Bahasa      : Indonesia
Cetakan  I : Oktober 2012
              II : Desember 2012
             III : Oktober 2013
Tebal         : xxiv + 144 halaman
ISBN        : 978-979-709-675-5





Kangen Indonesia, Indonesia di Mata Orang Jepang, begitulah judul buku ini yang membuat saya penasaran bagaimana orang jepang yang terkenal dengan sikap on time nya itu melihat sikap-sikap atau budaya orang indonesia yang terkadang atau bahkan kita temui sering terlambat dalam pemenuhan janjinya.

Hisanori Kano, sang penulis buku ini ternyata melihat sisi lain dari sikap "keterlambatan" orang indonesia. Di Jepang, setiap keterlambatan adalah kerugian yang besar bagi mereka, namun di Indonesia setiap keterlambatan adalah hal yang wajar sehingga setiap ada yang terlambat, mereka akan bilang "Ah, tidak apa-apa kok". Kata "tidak apa-apa" itulah yang menarik perhatian Kato, semua serba tidak apa-apa, padahal sebenarnya "apa-apa". Bus terlambat datang, "Tidak apa-apa", Internet lemot, "ah tidak apa-apa", Cintanya bertepuk sebelah tangan, "Ah tidak apa-apa". Pokoknya, aku gak popo.. hehehe

Banyak "keanehan" yang terjadi selama Ia tinggal sementara di Indonesia. Ketika ada orang yang terlambat datang, alasan mereka adalaha karena macet. Kata itu dijadikan alasan kuat jika terlambat, dan orang yang menunggunya akan menjawab "Ya sudah, tidak apa-apa".

Menurutnya, kata "tidak apa-apa" dimungkinkan karena latar belakang bangsa Indonesia itu sendiri. Indonesia memiliki banyak suku dan budaya, motto  Bhiinneka Tunggal Ika lah yang menyatukan mereka. Apa jadinya jika orang-orang yang memiliki latar budaya yang berbeda dengan semena-mena memaksakan cara-cara mereka terhadap orang lain? Pastinya akan terjadi kekacauan dan pertentangan. Tampaknya orang Indonesia memahami makna "tidak apa-apa" dengan "yang seperti ini juga ada lho".

Banyak lagi pengalaman-pengalaman yang menarik sang penulis selama tinggal di Indonesia, Penyampaian cerita dalam buku ini juga tidak terlalu kaku, terselip di dalamnya gambar ilustrasi yang menggambarkan kejadiannya sehingga pembaca tidak bosan.Selain mengomentari keanehan-keanehan yang terjadi, Kato juga sebenarnya "mengagumi" keanehan-keanehan tersebut.

Buku ini layak dibaca oleh siapapun, dengan membaca buku ini paling tidak kita dapat mengetahui tanggapan orang Jepang mengenai perilaku bangsa kita ini. Jadi buruan cari buku yang berjudul Kangen Indonesia, Indonesia di Mata Orang jepang ini ya... selamat berburu :p




Komentar

Postingan Populer